Articles

Find Our Latest News

Japanese Curry

Japanese-Curry.jpg


Mengusung konsep dine-in, Curry House Coco Ichibanya merupakan salah satu restoran dengan sajian nasi kari Jepang sebagai menu utamanya. Sejak didirikan tahun 1978 di Nagoya, Jepang, resto ini berkembang menyebar ke negara-negara lainnya termasuk Indonesia. Setelah ditunggu-tunggu, akhirnya buka di Summarecon Mal Kelapa Gading pada 1 Juni 2018 lalu dengan desain interior yang santai dan bernuansa kayu.

Dari segi rasa dan tampilan, nasi kari Jepang terlihat berbeda namun sudah diadaptasi dengan citarasa lidah orang Indonesia. Meski demikian, untuk tetap mempertahankan keasliannya, sebagian bahan terutama bumbu, masih diimpor langsung dari Jepang. Penyajiannya cantik dan unik dengan nasi yang dikelilingi kuah kari kental serta berbagai pilihan aneka topping di atasnya. Rasa karinya gurih, manis, serta bercampur aroma rempah-rempah yang khas. Kuah karinya berwarna kecokelatan, namun rasanya cukup ringan dengan isian seperti sayuran, kentang, wortel, bawang bombai, atau aneka daging seperti ayam maupun daging sapi dan seafood.

Bersantap di Curry House Coco Ichibanya sangatlah menyenangkan dengan menu andalan yang wajib dicoba diantaranya yaitu ada Chicken Cutlet Curry, Chicken Cutlet Omelette Curry, Chesse Hamburg Curry, Creamed Mushroom Omelette Curry, Fried Chicken Omelette Curry, Beef Hamburg Curry, dan masih banyak lagi. Tersedia juga ragam pilihan salad, antara lain Egg Salad, Fried Chicken Salad, Corn Salad, dan Sausage Salad. Untuk topping, Blovers juga dapat memilih antara lain sosis, udang, hamburg, keju, atau sayuran, tomat, ayam, dan telur.

Tingkat kepedasan kari pun bisa disesuaikan selera, dengan level kepedasan yaitu medium hot, hot, extra hot, super hot, dan crazy hot. Blovers juga dapat memilih porsi nasi yang diinginkan. Rasa kenyang dan puas adalah hal yang pasti dijamin di sini, semua menu yang ditawarkan sangatlah menggoda.

Share This Post