Buat para mommy yang ingin bersantai dan berbelanja, tapi takut si kecil kebosanan, jangan khawatir karena di Mal Kelapa Gading banyak tempat-tempat seru dan menarik untuk buah hati Anda.
Bermain basah-basahan di Miniapolis

Bagi si kecil yang suka bermain air, Miniapolis bisa menjadi pilihan tepat. Diperuntukan bagi anak < 12 tahun, Miniapolis merupakan pusat bermain outdoor yang mengasyikkan dengan berbagai wahana seru seperti Mr. Crick’s Wish Factory, Mr. Crick’s Hideout, Mr. Crick’s Car Club, dan Baloon Journey. Nikmati serunya main air di Mr. Crick’s Wish Factory dengan sliders warna-warni serta ember tumpah! Aman gak? Tenang saja mommies, kedalaman kolam hanya 30 cm kok, selain itu terdapat petugas kolam yang selalu siap memantau anak Anda. Apabila sudah bosan bermain basah-basahan, anak-anak bisa bermain petak umpet, memanjat, dan berlarian di Bukit Teletubbies yang terletak di area Mr. Cricks Hideout. Selain itu, mereka juga bisa naik wahana balon udara warna-warni yang berputar di Baloon Journey dan bermain mobil-mobilan sambil belajar mengenai rambu-rambu lalu lintas di Mr. Crick’s Car Club. Broom! Broom!
Lokasi : Gading Walk, Mal Kelapa Gading 5
Operational Hours : Weekday 10AM - 6PM and Weekend 10AM - 7PM
Website :
www.myminiapolis.com/site/kelapa_gadingBermain rumah-rumahan di Barbie Playroom
Nah, si cantik mana yang gak suka main Barbie? Barbie Store yang berlokasi di Mal Kelapa Gading 3 merupakan Barbie Store terbesar di Asia Tenggara lho! Selain menjual pakaian, boneka, dan aksesoris seputar Barbie, di Barbie Playroom anak-anak bisa bermain di dalam ruangan yang dihias dengan berbagai perabotan mini berwarna pink khas Barbie, mulai dari sofa, bantal, meja rias, cermin, dapur, tempat tidur dan pernak-pernik lainnya. Putri Anda bersama dengan teman-temannya bisa bermain layaknya berada dalam sebuah rumah Barbie yang penuh khayalan dan keindahan. Mereka bisa mendandani Barbie, bermain masak-masakan di dapur Barbie, bahkan menonton film-film Barbie yang diputar tanpa henti, serta berbagai aktifitas lainnya. Di samping Barbie Playroom, ada juga Barbie Cafe yang menawarkan makanan dan minuman lezat, serta Barbie Beauty & Photo Studio dimana putri Anda akan di-make over dengan dandanan serta kostum ala Barbie untuk kemudian difoto bersama dengan mommy-nya.
Lokasi : Mal Kelapa Gading 3, Lantai 2
Operational Hours : 10AM - 10PM
Website :
www.barbiestoreindonesia.comSeru-seruan di Timezone
Selain tempat bermain di atas, Timezone menjadi tempat bermain favorit lainnya di Mal Kelapa Gading. Di sini terdapat banyak game seru dan menarik mulai dari permainan klasik seperti mengambil boneka dengan capit dan basket, sampai game Aikatsu, Love & Berry, G.H.O.S.T, Bumper Car dan masih banyak permainan lainnya. Ada juga ruangan karaoke lho! Nikmati serunya bermain di Timezone dengan berbagai promo menarik yang sering ditawarkan untuk para pengunjung. Yeah!
Lokasi : Mal Kelapa Gading 3, Lantai 2 dan Mal Kelapa Gading 2, Lantai Dasar
Operational Hours : 10AM - 10PM
Website :
www.timezone.co.id
Selain tempat-tempat menarik di atas, masih banyak rekomendasi lainnya seperti Petra Toys, Kidz Station yang merupakan surga mainan anak-anak. Buat para mommy yang ingin berbelanja sambil mengajak anaknya berkeliling di Mal Kelapa Gading juga bisa menyewa Happy Cars, dimana si kecil bisa duduk manis sembari berkeliling. So, tunggu apalagi? Yuk, ajak si kecil ke Mal Kelapa Gading! Happy Kids, Happy Shopping!