Sejak kehadirannya pada tahun 2004, JFFF senantiasa berkomitmen pada misi mengangkat harkat, citra, dan martabat bangsa Indonesia dengan menggerakkan berbagai sektor bisnis berbasis budaya. Masih tetap setia dengan tiga event besarnya, yaitu Fashion Festival, Food Festival, dan Gading Nite Carnival, kehadiran JFFF mampu menjadi daya tarik tersendiri baik bagi pecinta kuliner maupun pemerhati mode di Indonesia. Salah satu daya tarik dalam penyelenggaraan JFFF adalah hadirnya berbagai parade kostum yang luar biasa, parade mobil hias, serta pertunjukan kembang api spektakuler sebagai penutup Gading Nite Carnival. Pada tahun 2015 ini dengan mengangkat tema “Odyssey In Harmony”, kembali hadir Mat Gading sosok ikon Gading Nite Carnival namun kali ini dengan keahlian vokal.
Memasuki tahun kedua pada dekade keduanya, JFFF semakin matang dalam mempresentasikan beragam kekayaan budaya melalui industri mode Indonesia. Fashion Festival mencakup peragaan busana di dua lokasi, yaitu The Forum Mal Kelapa Gading dan Ballroom Harris Hotel & Conventions Kelapa Gading, Fashion Icon Awards, Fashion Village di sepanjang koridor Mal Kelapa Gading 3-5, dan Fashion Competitions. Pada tahun ke-12 ini, salah satu special show JFFF adalah 'Kebaya Nusantara' yang menghadirkankoleksi terbaru desainer kenamaan Indonesia, Marga Alam dan Adji Notonegoro, serta koleksi kebaya Mien R. Uno dan GRA Satuti Yamin Suryohadiningrat dari keluarga Mangkunegaran, Solo. Show yang juga tak kalah spesial adalah show tunggal Didi Budiardjo berkolaborasi dengan Pemerintah & Dekranasda Kota Pekalongan dalam JFFF Awards.
Salah satu yang dinanti para penggemar kuliner adalah hadirnya Kampoeng Tempo Doeloe (KTD) dalam Food Festival JFFF. Tahun ini engan mengangkat tema Pelabuhan Sunda Kelapa, suasana KTD akan disulap seperti berada di area pelabuhan Sunda Kelapa masa lampau yang sangat ikonik, dengan didukung kehadiran ratusan pedagang makanan dan minuman. Bersamaan dengan KTD, para pecinta wine pun akan disuguhi kehadiran berbagai wine terbaik dalam Wine & Cheese Expo, sekaligus juga sebagai sarana pertukaran budaya antar negara di bidang kuliner. Tak ketinggalan hadir untuk ketiga kalinya, Jakarta Wine & Cheese Run, sebuah kompetisi lari dengan tema kostum kali ini mengangkat “Thematic Costume Around The World”, yang terdiri atas tiga kategori 10K, 5K, dan 1,2K KidsDash. Fun run ini memberikan hadiah utama menarik yaitu mengikuti Mount Fuji Marathon yang diadakan di Jepang.